Kamis, 14 April 2016

KHUSUS BUNDA PAUDNI

Tata Cara Cek Hasil Sinkron dan Perbaikan Data Dapodik PAUDDIKMAS Terbaru

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Pada malam ini saya akan memberikan sebuah tutorial Tata Cara Cek Hasil Sinkron dan Perbaikan Data Dapodik PAUDDIKMAS Terbaru, sebenarnya hal tersebut bukan baru cuma saya anggap terbaru tampilannya saja.

Jangan Lupa Baca : Mengatasi Data Sarpras Double atau Lebih di Manajemen PAUD

Tampilan Manajemen PAUD-DIKMAS semakin elegan saja, dari tampilannya, bagi sahabat Operator Dapodik PAUD - DIKMAS yang ingin mengetahui Hasil sinkronisasi terakhirnya silahkan ikuti saya di bawah ini untuk langkah demi langkahnya :

1. Silahkan Anda Buka Web Browser Anda, saya sarankan Gunakan Google Chrome, ini adalah Browser Andalan saya, jika tertarik dengan pengalaman saya dalam pengelolaan Dapodikdasmen dan Dapodikpaudni silahkan Anda Gunakan Google Chrome.

2. Silahkan Anda Buka alamat Manajemen PAUD-DIKMAS di Alamat http://118.98.233.177:616/, dan silahkan Klik Masuk Sebagai Pengguna, untuk lebih jelasnya silahkan Lihat Gambar di bawah ini :

Gambar Ilustrasi : Login Pengguna Manajemn PAUD/OPS
3. Saya Rasa Untuk Login ke manajemen PAUD-Dikmas sudah pada lancar dan tidak ada permasalahan. Next .....

4. Jika sudah login, tampilan akan berubah seperti gambar di bawah ini :

Gambar Ilustrasi : Detail Profil OPS
5. Silahkan KLIK Detail Lembaga seperti Gambar di atas, tampilannya akan seperti di bawah ini :

Gambar Ilustrasi : Detail Data Lembaga
6. Silahkan Anda Cek Data-data anda, Jika ada perbedaan data di Aplikasi dan di server silahkan Anda Lakukan Perbaikan di Aplikasi Dapodik dan silahkan Sinkronkan Kembali.

Demikian Informaasi terbaru yang bisa saya bagikan mudah-mudahn bermanfaat, jangan sungkan-sungkan jika ada pertanyaan / masalah silahkan tanyakan langsung pada kotak komentar yang sudah saya sediakan. Terimakasih

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

http://www.opsleuwimunding.id/2016/03/tata-cara-cek-hasil-sinkron-dan.html?m=1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar